Ad Unit (Iklan) BIG

Cara Mengetahui ID Group Facebook di Android

Post a Comment
Facebook adalah sosial media terpopuler hampir semua penduduk dunia menggunakan salah satu aplikasi chatting ini. Selain tempat chatting, update status, upload foto dan video, facebook juga digunakan sebagai tempat promosi dan berjualan.

Panduan lengkap cara mengetahui id grup facebook, berikut ini tutorial melihat id grup facebook

Biasanya pengguna facebook berjualan di dalam sebuah grup khusus jual beli barang online. Untuk mencari grup ini kita membutuhkan yang namanya id grup.

Baca Juga : 3 Cara Melihat ID Facebook Dengan Mudah

Id grup facebook adalah nomor identitas dari sebuah grup dimana setiap grup facebook memiliki nomor id yang berbeda-beda. Id grup facebook berguna untuk membantu pengguna fb untuk menemukan sebuah grup.

Sebenarnya untuk mengetahui id grup facebook bisa di bilang sangat mudah dan hampir semua orang tahu cara melihatnya. Tetapi bagi pengguna baru facebook tentunya hal tersebut akan terasa sulit.

Oleh karena itu di sini saya memberikan panduan lengkap mengenai cara mengetahui id grup facebook dengan mudah. Kamu hanya perlu membaca lalu mempraktekkan tutorial yang saya berikan ini.

Bagaimana Cara Mengetahui ID Grup Facebook di Android?

Untuk melihat id grup facebook disini saya menggunakan android, tetapi teman-teman bisa memakai perangkat lain seperti laptop atau komputer (PC).

Berikut ini adalah cara untuk melihat id grup facebook:

1. Buka browser Google Chrome di Android kalian kemudian ketikan alamat website www.facebook.com

2. Setelah itu login menggunakan Akun Facebook kalian

3. Selanjutnya pilih Grup Facebook yang ingin kamu lihat ID FB nya

4. Setelah memilih Grup Facebook copy Link Url yang terdapat pada browser

5. Salin Link Url tadi pada aplikasi Notepad (Catatan)

6. Setelah itu perhatikan sekumpulan angka pada link url Grup Facebook tadi. Sekumpulan angka tersebut merupakan ID Grup Facebook

Dengan melihat id grup facebook tentunya kita dapat lebih mudah untuk mengetahui informasi yang ada di grup fb tersebut.

Demikian cara mengetahui id grup facebook, jika teman-teman mempunyai cara lain dan berbeda seperti tips dan trik di atas, kamu boleh share tutorialnya di kolom komentar di bawah artikel ini. Terimakasih.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter